DIRGAHAYU SMP 1 WONOSARI KE-65
Tanggal 3 September merupakan hari jadi SMP 1 Wonosari. Pada tahun 2017 ini, SMP 1 Wonosari menduduki usia yang ke-65. Hari ulang tahun SMP 1 Wonosari pada tahun 2017 diadakan pada hari Senin tanggal 4 September 2017. Karena tanggal 3 September merupakan hari Minggu. Di hari sebelumnya sampai hari Minggu itu, OSIS SMP 1 Wonosari menyiapkan segala hal yang diperlukan untuk merayakan HUT SMP 1 Wonosari.
Hari ulang tahun SMP 1 Wonosari diadakan bersamaan dengan Pelantikan OSIS dan MPK Masa Bakti 2017/2018. Kegiatan tersebut berlangsung dengan meriah dan lancar. acara dimulai dengan upacara bendera, kemudian pelantikan OSIS dan MPK, lalu dilanjutkan dengan perayaan HUT SPENSA. Perayaan HUT SPENSA diawali dengan memotong tumpeng dan menerbangkan balon yang membawa tulisan HUT SPENSA KE 65.
Setelah upacara selesai, siswa mengganti bajunya dengan baju olah raga untuk mengikuti jalan santai. peserta yang mengikuti lomba, seperti lomba menghias tumpeng, sesorah, pidato, scrabble, kebersihan dan kelengkapan kelas, fotography, dan melukis tinggal di sekolah untuk mengikuti lomba tersebut. Seusai lomba dan jalan santai, siswa istirahat lalu dilanjut dengan lomba SGT (Spensa Got Talent) dan undian dorprise jalan santai.
Undian dorprise dibacakan pada sela-sela SGT. Dorprise didapat dari iuran anggota OSIS. Dorprise berjumlah kurang lebih 50 macam. Walau siswa SMP 1 Wonosari berjumlah banyak, dorprise tersebut juga masih tersisa lumayan banyak. Karena banyak siswa yang mempersiapkan pementasan SGT sehingga tidak peduli dengan nomor undian yang dibacakan. Jadi setelah lomba selesai, panitia lomba dapat mengambil dorprise yang tersisa tersebut daripada terbuang sia-sia.
Lomba SGT yang diadakan berlangsung ramai meriah. Ada siswa yang meceritakan cerita Roro Jonggrang dan Bandung Bondowoso, ada yang menari tarian tradisional atau dance modern, ada juga yang berjoget-joget ria, dan lain sebagainya. Semua ditampilkan sebaik mungkin untuk meraih juara lomba. Juara lomba diambil satu untuk setiap angkatan atau setiap tingkatan kelas. Sehingga semua mepersiapkan dengan semaksimal mungkin.
Kelas yang sudah mementaskan pentas seninya dapat memakan tumpeng kelas yang digunakan untuk lomba menghias tumpeng sambil melihat pementasan kelas lain. setekah lomba dan pembacaan undian dorprise selesai, siswa membereskan kelas dan pulang. Adapun OSIS SMP 1 Wonosari yang masih membereskan alat-alat yang digunakan untuk lomba. setelah sekolah sudah lumayan bersih, warga sekolah dapat pulang kerumah masing-masing membawa perasaan yang bahagia.
terimakasih telah membaca...........😊😊😊
Komentar
Posting Komentar